Saturday, May 30, 2015

Negeri


Oleh: Juan Cameron

Tanah airkulah negeri hotel
Kadang-kadang
lantainya dari murad dan beri biru
pada bulan Mei
Di sana mimpi disebarkan kota-kota
yang asing dengan perjalanan itu
Tanah airkulah negeri, tujuan terbangnya
pepohonan dari langit
atau laut, tempat pulau-pulau terapung itu berlayar
menuju bandar-bandar yang runtuh ke perut bumi
dengan sisa moluska terlelap di dahan-dahan
Tanah airkulah negeri hotel
lantainya dari murad dan beri biru
dan kadang-kadang
                    bugenvil.


Diterjemahkan oleh Yohanes Manhitu
dari puisi asli (Spanyol) Países
Yogyakarta, 5 Maret 2015

----------------------

Países

Por: Juan Cameron

Mi patria es el país de los hoteles
A veces
el suelo de la murta y el arándano
en la estación de mayo
Allí siembran el sueño las ciudades
ajenas a ese viaje
Mi patria es el país a donde vuelan
los árboles del cielo
o el mar donde navegan esas islas flotantes
hacia puertos hundidos al fondo de la tierra
con restos de moluscos dormidos en las ramas
Mi patria es el país de los hoteles
el suelo de la murta y el arándano
y a veces
                    buganvilias.


Catatan: Puisi "Negeri" terjemahan saya itu terdapat di hlm. 61 kumpulan puisi "Fragmentos de un cuaderno con vista al mar" (Diputación de Salamanca, Spanyol, Maret 2015; prolog: Carmen Ruiz Barrionuevo, Universidad de Salamanca) karya Juan Cameron, penyair Cile, pemenang "II Premio Internacional de Poesía 'Pilar Fernández Labrador'". Klik di sini untuk membaca info berbahasa Spanyol.

Nia mosu no hasé


Loron foun to'o ho esperansa foun.
Roman dadeer hosi lorosa'e atu mai,
hala'o nafatin ninia knaar tuir Na'i ukun.
Maski rai-ahu mahar, nia mosu no hasé.

Liafuan dadeer hosi Yohanes Manhitu
Berbah, Yogyakarta, 26 Maiu 2015

Dalam Selaksa Langgam

Foto: https://poetkatehutchinson.files.wordpress.com

Oleh: Yohanes Manhitu

Selepas perayaan hari Lidah Api,
ada rasa lepas menyeruak di dada;
ada api yang seakan membakar lidah
untuk bertutur dalam selaksa langgam.

Aku memang tak hadir di kota para nabi
ketika lidah-lidah api menyerupai mahkota
dan membangkitkan daya di jiwa dan raga
hingga sarwa alam terperanjat dan kagum.

Aku memang terpisah lebih dari seribu dasa
dan hanya menemukan kisah di Wasiat Suci.
Namun peristiwa itu seakan barusan terjadi,
dan kuhanya bisa kaget penuh ketakjuban.

Selepas perayaan hari poliglot tahun ini,
ada asa memenuhi seluruh ruang dada;
ada semangat yang sehangat unggun
untuk terus memelihara pelangi kata.

Berbah, Yogyakarta, 24 Mei 2015

Saturday, May 2, 2015

Hari Pendidikan Nasional, 2 Mei 2015


Selamat memperingati Hari Pendidikan Nasional, 2 Mei 2015! Salam mesra,

Moris ne'e dalan


Bainhira moris ne'e hetok kleur hetok todan,
dala ruma ema lakohi aprende maibé hasala
tanba la komprende katak moris ne'e dalan.
Se lakohi hakat ba oin, di'ak liu nia hela.

Liafuan sira: Yohanes Manhitu
Yogyakarta, 25 Abríl 2015

Sekilas tentang Seruling Bambu

Foto: https://madeinsabah.wordpress.com

Semoga seruling bambu lestari, baik di NTT maupun wilayah lain di Indonesia. Saya baru belajar bermain seruling bambu dan membuatnya di bangku SMP sebelum mengenal rekorder. Konon, pada zaman bapak saya, terdapat orkes seruling bambu lengkap di Noemuti, TTU, NTT. Di Timor Barat, menurut informasi yang saya peroleh, orkes musik bambu lengkap masih hidup di Manulea, Kabupaten Malaka. Katanya, para pemain seruling di Manulea sering tampil pada acara tertentu. Semoga ada kebangkitan orkes ini di tempat lain. Salam musik! (Berbah, Yogyakarta, 24 April 2015)

Telah terbit cetakan kedua "Kamus Indonesia-Tetun, Tetun-Indonesia" (April 2015)


Puji Tuhan! Cetakan/edisi kedua "Kamus Indonesia-Tetun, Tetun-Indonesia" (PT Gramedia Pustaka Utama, Jakarta, Juli 2007) karya saya sendiri telah terbit (April 2015) walaupun dalam jumlah terbatas untuk keperluan sebuah proyek buku (tidak sampai ke toko-toko buku Gramedia dan lain-lain). Bagi yang membutuhkan, silakan langsung menghubungi agen pusat Gramedia Pustaka Utama di Jakarta apabila kamus (edisi pertama) belum tersedia di toko buku terdekat. Semoga persediaan kamus edisi pertama di Jakarta masih ada dan cukup. Memiliki edisi pertama atau kedua kamus ini tiada bedanya karena isi kedua-duanya sama saja (tanpa revisi/tambahan pada edisi kedua). Alamat agen penjualan Gramedia di Jakarta ada pada saya. Salam mesra,

Berbah, Yogyakarta, 20 April 2015

Friday, May 1, 2015

Andaikan ....

 

Andaikan buku-bukuku bisa terbit seperti matahari 
yang terbit saban hari. 
Tetapi ini andaian. 
Setahun sekali saja 
sudah disambut penuh syukur.

Poet minunat


de Yohanes Manhitu

Poet minunat, creatură a literelor.
Viața ta dulce este plină de har.
Tu scrii din sufletul tău sfânt
Cuvintele tale luminează viața.

Poet minunat, îmi plac poeziile tale.
Acum eu nu pot trăi fără cuvinte.
Din sufletul eu beau apa păcii.
Cuvintele tale îmi colorează viața.

Traducere in romana de ELP
--------------------------------
 *) Diterjemahkan ke bahasa Rumania oleh penyair Rumania
Elena Liliana Popescu (ELP) dari versi Spanyol Preciosa poeta.

YANG TERGELAP



Gambar: http://data7.blog.de


Oleh: Alfredo Pérez Alencart 

Yang tergelap
adalah mata putih
si buta

dan derita
yang menyeruak
di antara orang-orang
yang saban hari
menapak jalan-jalan
dengan perut
keroncongan.

Gelaplah hati
bila ia tampak
seperti granit

atau perjamuan
jika tak cukup roti
untuk banyak meja.

Dan gelap untuk
bercanda dengan kehidupan
ketika kita terlepas
dari ranting

Cinta.

Traducción al indonesio: Yohanes Manhitu
Yogyakarta, 24 de febrero de 2014

----------

LO MÁS OSCURO

Por: Alfredo Pérez Alencart

Lo más oscuro
es el ojo blanco
del ciego

y la miseria
que se abre paso
entre la gente
que a diario pisa
las calles
tronándoles el
vientre.

Oscuro el corazón
si se muestra
cual granito

o el festejo
si el pan no abastece
muchas mesas.

Y oscuro
jugar a la vida
descolgados
de la rama


del Amor.

--------------
*) Terjemahan saya ke bahasa Indonesia yang berjudul Yang Tergelap tercakup dalam buku puisi multibahasa Lo más oscuro yang diterbitkan
TRILCE EDICIONES di Salamanca, Spanyol, 2015. Silakan baca di http://www.crearensalamanca.com/wp-content/uploads/2015/04/lo-mas-oscuro-ok-web-ok-sin-blancas.pdf.