Friday, May 1, 2015

YANG TERGELAP



Gambar: http://data7.blog.de


Oleh: Alfredo Pérez Alencart 

Yang tergelap
adalah mata putih
si buta

dan derita
yang menyeruak
di antara orang-orang
yang saban hari
menapak jalan-jalan
dengan perut
keroncongan.

Gelaplah hati
bila ia tampak
seperti granit

atau perjamuan
jika tak cukup roti
untuk banyak meja.

Dan gelap untuk
bercanda dengan kehidupan
ketika kita terlepas
dari ranting

Cinta.

Traducción al indonesio: Yohanes Manhitu
Yogyakarta, 24 de febrero de 2014

----------

LO MÁS OSCURO

Por: Alfredo Pérez Alencart

Lo más oscuro
es el ojo blanco
del ciego

y la miseria
que se abre paso
entre la gente
que a diario pisa
las calles
tronándoles el
vientre.

Oscuro el corazón
si se muestra
cual granito

o el festejo
si el pan no abastece
muchas mesas.

Y oscuro
jugar a la vida
descolgados
de la rama


del Amor.

--------------
*) Terjemahan saya ke bahasa Indonesia yang berjudul Yang Tergelap tercakup dalam buku puisi multibahasa Lo más oscuro yang diterbitkan
TRILCE EDICIONES di Salamanca, Spanyol, 2015. Silakan baca di http://www.crearensalamanca.com/wp-content/uploads/2015/04/lo-mas-oscuro-ok-web-ok-sin-blancas.pdf.

No comments:

Post a Comment