Monday, October 27, 2014

Selamat bekerja ya, Kabinet Kerja! Semoga sukses.


Setelah penetapan dan pengumuman Kabinet Kerja Presiden Jokowi, banyak pengamat mulai angkat bicara, bahkan sangat lantang, seputar kabinet baru tersebut. Ada yang bernada positif, ada pula yang sebaliknya. Bagi saya, itu sah-sah saja. Namanya saja pengamat atau observator. Tugasnya sudah jelas: mengamati dan menyampaikan hasil pengamatannya kepada publik. Jadi, bila ada yang 10 orang mengamati hal yang sama sekalipun, sangat mungkin kita akan mendapat 10 versi pendapat yang boleh jadi saling bertolak belakang sama sekali. Itu setali tiga uang dengan memberikan sebuah puisi berbahasa asing kepada 10 orang penerjemah untuk menerjemahkannya ke bahasa Indonesia. Kita bakal mendapat 10 terjemahan yang berbeda. Itu wajar saja, 'kan? Selamat bekerja ya, Kabinet Kerja! Semoga sukses.

(Yohanes Manhitu, Yogyakarta, 27 Oktober 2014; dikutip dari status Facebook saya

No comments:

Post a Comment