Foto: http://thelatinoauthor.com |
Satu hal berguna yang saya pelajari dari partisipasi saya selama ini dalam sejumlah antologi puisi, baik asli maupun terjemahan, di luar negeri (Spanyol, Portugal, dan Rumania) adalah keseriusan orang dalam memperlakukan karya. Selalu terjadi komunikasi dua arah yang aktif dan lancar antara para partisipan dan penyunting sehingga hasil akhirnya memuaskan. Minimal ada dua tahap untuk sampai ke naskah definitif (yang tak boleh diubah lagi dan siap untuk dicetak). Kesalahan ejaan dan tata letak puisi amat jarang ditemui. Kalaupun ada, itu cuma hal remeh-temeh yang tak memengaruhi isi karya. Ada baiknya bila kita (mau) belajar hal-hal positif dari orang atau bangsa lain. Salam sastra,
No comments:
Post a Comment