Monday, February 25, 2013

"Saya bicara bahasa" dan "I speak bahasa"


Sudah sering saya mendengar atau membaca kalimat Indonesia dan Inggris "Saya bicara bahasa" dan "I speak bahasa", terutama oleh orang asing. Yang dimaksud dengan bahasa di sini adalah bahasa Indonesia atau "Indonesian" (dalam bahasa Inggris). Apa tindakan Anda sebagai orang Indonesia ketika berhadapan dengan salah kaprah seperti ini? Kalau saya, secepatnya membetulkan dengan sopan. Kalau perlu, ditambah dengan penjelasan etimologis yang memadai. Bandingkan saja, ketika kita bilang "I speak language", apakah itu berarti kita berbicara bahasa Inggris? Yang benar saja kalau bernalar. (Yohanes Manhitu, Yogyakarta, 7 Februari 2013)

No comments:

Post a Comment