Tuesday, October 31, 2023

Menjadi Pemakalah Kongres Bahasa Indonesia Kedua Belas (Jakarta, 25-28 Oktober 2023)


Foto: Robertus Fahik (26 Okt. 2023)


Foto: Yohanes Manhitu (25 Okt. 2023)

Sungguh sebuah sukacita bagi saya (seorang penulis, pekamus, penerjemah dan juru bahasa mandiri) karena diundang oleh Badan Pengembangan dan Pembinaan Bahasa (Badan Bahasa), Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Republik Indonesia untuk menjadi pemakalah/pembicara pada Kongres Bahasa Indonesia Kedua Belas (KBI XII) yang berlangsung di Jakarta (25-28 Oktober 2023). Sangat menyenangkan bisa diberi kesempatan bagus untuk belajar membagikan ilmu saya (yang masih sedikit dan perlu ditambah ini) dan menimba banyak dari mereka yang sudah punya banyak. Semoga semangat Sumpah Pemuda senantiasa mengisi hati sanubari anak bangsa. Mari terus menjunjung bahasa persatuan, bahasa Indonesia! Dirgahayu bahasa Indonesia!

Pada hari Kamis pagi, 26 Oktober 2023, saya mempresentasikan makalah saya (15 halaman) yang berjudul "REVITALISASI BAHASA DAN SASTRA MELALUI 'PENULISAN DALAM' DAN 'PENERJEMAHAN KE' BAHASA DAERAH" dalam sebuah sesi yang bertempat di Hotel Sultan Jakarta.

Asyik, bisa berjumpa dengan para pegiat bahasa, penulis, sastrawan, penerjemah, dan lain-lain dari Indonesia dan luar negeri. Yang paling seru adalah bisa menikmati lagu-lagu Ebiet G. Ade yang dinyanyikan secara langsung oleh sang maestro pada acara pembukaan KBI XII, yang dibuka secara resmi oleh Mas Menteri Pendidikan RI. Selalu ada kesempatan untuk berjumpa dan berbagi. Salam literasi daerah!

No comments:

Post a Comment